Minggu, 17 Maret 2013

DARA MUNING KECAMATAN SERAWAI

Haii ..

saya mau share sedikit nih tentang cerita legenda yang terjadi di daerah saya kecamatan serawai kabupaten sintang .
meskipun saya tidak tau pasti cerita tepatnya seperti apa , cuma inilah gambaran ceritanya karena saya mendapatkan cerita ini pun dari mulut ke mulut dari generasi ke generasi sehingga mungkin mengalami perubahan alur cerita dari yang sesungguhnya .
saya mau mengulang kembali menceritakan tentang legenda batu dara muning yang ada di kecamatan serawai ini . meskipun saya belum tau sejelas – jelas nya tentang cerita ini namun saya akan coba untuk menceritakanya dengan versi saya sendiri
saya akan share tentang cerita rakyat asal kalimantan barat tepatnya di kecamatan serawai kabupaten sintang . Yaitu tentang BATU DARA MUNING. Konon batu ini merupakan jelmaan dari ibu dan Anak yg di kutuk oleh Tuhan karena telah melakukan pernikahan antara ibu dan anak .

Pada zaman dahulu hiduplah seorang ibu dan anak yang bernama Dara Muning dan Bujang Munang. Bujang munang pergi merantau dan meninggalkan ibunya (dara muning) sendirian.
Dara muning ini adalah wanita yang awet muda dan berparas Elok . Meskipun telah sekian lama Ia di tinggal pergi oleh Bujang Munang Ia tetap tampak seperti saat Ia di tinggal pergi Oleh bujang munang .
suatu hari bujang munang pulang ke kampung halamannya tetapi dia lupa akan wajah ibunya, dia kira ibunya sudah tua. bertemulah kedua ibu dan anak itu tanpa saling menyadari bahwa keduanya adalah ibu dan anak. bujang munang kemudian jatuh cinta kepada dara muning dan begitu pula dara muning jatuh cinta kepada bujang munang karena ketampanannya. keduanya mulai menjalin kemesraan sampai pada suatu saat dara muning menyadari bahwa pemuda yang dia cintai adalah anaknya, tetapi anaknya tidak mempercayai itu. dan akhirnya keduanya pun menikah .
dulu sewaktu bujang munang masih kecil saat mereka sedang makan bersama bujang munang menumpahkan sesuatu (...?) lalu Ibunya (dara muning) marah besar dan mukul kepala anaknya bujang munang dengan sendok nasi yg sedang di pegangnya.
ketika dara muning mencari kutu bujang munang , dara muning melihat bekas luka yg ada di kepala bunjang munang , saat itu juga dara muning bertanya pada bujang "luka bekas apa yang ada di kepalamu..?"
bujang pun bercerita kalau itu merupakan bekas di pukul ibunya sewaktu kecil dulu ketika itu lah dara muning mengetahui siapa sesungguhnya sosok lelaki yg di cintainya .
dan terjadilah malapetaka terhadap keduannya, hingga keduanya di kutuk menjadi menjadi batu oleh Tuhan .

Ini contoh batu DARA MUNING yang sekarang ada di kecamatan serawai namun konon ini bukan batu aslinya melainkan replica nya saja . konon batu aslinya pada zaman dahulu di beli oleh pemerintah belanda dan sekarang batu yang aslinya berada di belanda

Tidak ada komentar:

Posting Komentar